Kanal

Pesan Ketua DPD KNPI Kampar, Kepada DPK KNPI Terpilih

BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM)- Pelaksanaan Musyawarah Kecamatan (Muscam) Dua (2) Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Bangkinang Kota dan Kuok berjalan lancar.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) KNPI Kabupaten Kampar Febrio Anggriawan langsung membuka dan menutup Muscam kecamatan Bangkinang Kota dan Kuok, Rabu (16/12/2021) sore.

"Lewat Muscam ingin saya ingin berpesan bahwa, inilah saatnya para pemuda Kampar bersatu," ujar Anggi usai pelaksanaan Muscam di Bangkinang Kota.

Ketua DPD KNPI menegaskan bahwa kepada kedua ketua terpilih Bangkinang Kota dan Kuok dapat saling bahu membahu memperkokoh dan memperkuat barisan para pemuda.

"Mari kita berpacu, berlomba ke hal-hal yang positif," tegas Anggi.

Anggi berharap, kepada ketua terpilih untuk terus berbuat dan berkarya salam hormony untuk Kampar dan negara tercinta ini.

Sebelumnya, Anggi pada waktu siang harinya terlebih dahulu menghadiri pelaksanaan Muscam DPK KNPI Kuok dan melanjutkan ke Muscam DPK KNPI Bangkinang Kota.

Hasil Dua Muscam DPK KNPI ini untuk kecamatan Kuok terpilih ketua atas nama Kima Hadi dengan dukungan 9 Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang terdaftar DPD KNPI kabupaten Kampar.

Sedangkan Ryan Septrianto dengan berbekal dukungan 16 OKP berhasil menjadi calon tunggal dan terpilih secara aklamasi.

Padahal untuk KNPI kecamatan Bangkinang Kota pada tahap pendaftaran ada satu orang bakal calon yang mengambil dan mengembalikan formulir, namun pada saat Muscam berlangsung yang bersangkutan tidak hadir.

Ikuti Terus RuangRiau

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER