Kanal

Darius: Ternyata Yang Kuasa Punya Rencana Lain

RUANGRIAU.COM - Kebakaran rumah yang menghanguskan 20 pintu milik karyawan Plasma PT Jatim menyisakan duka mendalam bagi keluarga Darius Lase. Pasalnya, dalam insiden kebakaran ini menewasakan putra kesayangannya bernama Askin Kurniawan Lase yang masih berusia lima tahun. 

Darius meminta kepada aparat kepolisian Polsek Kubu, agar dapat menuntaskan penyelidikan terkait kebakaran rumah yang menewaskan putra bungsunya tersebut.

''Saya selaku ayah korban, meminta kepada polisi supaya menyelidiki dan menuntaskan kebakaran barak Plasma ini,'' kata Darius Lase, Ahad (29/11).

Diterangkan Darius, pada saat kebaran terjadi, ia sedang berada di M 4 KSR kebun II PT Jatim sedang melaksanakan sekolah kebaktian.

''Saya berangkat dari rumah pukul 16.00 WIB dan pulang pukul 23.00 WIB, begitu saya sampai dekat rumah, saya lihat api sudah besar dan para tetangga sudah sibuk minta-minta tolong,'' jelas ayah korban.

Diuraikan Darius, saat kobaran api menjar membakar bangunan komplek lainnya, istrinya bernama Sumiati Waruwu (35) serta ketiga buah hatinya bernama Natalia Lase (13), Letin Lase (10) dan putra bungsunya Askin Kurniawan Lase (5) dalam keadaan tertidur pulas di dalam rumah.

Mendengar teriakan tetangga tambah Darius, istrinya  yang sedang tidur di ruangan tengah langsung terbangun, karena kepanasan. Dalam keadaan panik mengambil ketiga buah hatinya yang sedang tidur pulas di dalam kamar.

''Tiga orang anak saya di dalam kamar, jadi istri saya langsung merangkul ketiga anak saya. Saat itu anak saya yang paling kecil memberontak dan lari dari pelukan istri saya. Sementara istri saya keluar dari rumah, sedangkan anak saya tidak bisa diselamatkan ikut terbakar,'' ceritanya.

Kerabat sejawat korban terlihat berdatangan ke rumah keluarga duka untuk menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya korban.

''Rencana tahun 2021 nanti anak saya masuk sekolah, ternyata Yang Kuasa punya rencana lain. Jenazah almarhum dikebumikan pada hari Senin (30/11) di tempat pemakaman di kelompok tani,'' jelas Darius. (*)

Ikuti Terus RuangRiau

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER