Pilihan
Padang Barat Tertarik dengan Suksesnya Pemlihan RT/RW Serentak di Sidomulyo Timur
	
					PEKANBARU (RUANGRIAU) - Lurah Sidomulyo Timur Edwar Brata Putra, SIP menerima langsung kunjungan kerja (Kunker) rombongan Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat, Kamis (25/3/2021) lalu.
Kegiatan ini diikuti oleh pihak Kecamatan Padang Barat, yang dipimpin Sekretaris Camat (Sekcam) Robert Candra Eka Putra SSos MSi, beserta lima lurah di Kecamatan Padang Barat, Kota Padang.
Sekcam Padang Barat Robert Candra Eka Putra menjelaskan, kunjungan kerja ini dilakukan karena ketertarikan pihaknya dalam suksesnya penyelenggaraan pemilihan RT/RW serentak se-Kelurahan Sidomulyo Timur beberapa waktu lalu.
Dalam kunjungan, ini pihaknya akan melakukan kajian dan pembelajaran dalam meningkatkan pelayanan masyarakat melalui pemilihan RT/RW serentak sekelurahan.
"Kunjungan ini sebagai bentuk apresiasi kami terhadap sebuah inovasi di bidang Pemerintahan sebagai wujud usaha kami dalam mendukung visi misi Walikota Padang," kata Robert.
Robert mengungkapkan, informasi tentang telah terlaksananya Pemilihan RT/RW serentak se-Kelurahan Sidomulyo Timur, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru didapatkan oleh Kecamatan Padang Barat melalui postingan di beberapa media sosial dan media online lokal yang meliput kegiatan ini.
Sementara itu, Camat Marpoyan Damai Junaedy SSos MSi melalui Lurah Sidomulyo Timur Edward Brata Putra menjelaskan, sebagai sesama birokrat berkewajiban untuk berbagi ilmu dan pengalaman di bidang pemerintahan.
Ini diberikan kepada siapa saja untuk mendukung reformasi birokrasi yang sedang menjadi agenda pemerintah.
"Sepanjang tujuannya baik maka kami menyambut kehadiran bapak ibu dengan tangan terbuka, dan bersedia berbagi pengalaman beserta ilmu dalam kegiatan pemilihan RT RW serentak ini," paparnya. (*)
Berita Lainnya
Penandatanganan MoU KUA-PPAS RAPBD TA 2026 Berjalan Lancar, Ketua DPRD Apresiasi Pemkab Kampar
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) - Penandatanganan Memorandum of Understanding (M.
Pemkab Kampar dan DPRD Sepakati MoU KUA-PPAS Rancangan APBD Tahun 2026 Lewat Paripurna
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) - Memorandum Of Undarstanding (MoU) pada Kebijak.
Pengerjaan Normalisasi Kanal di Sintong Pusaka Pakai Dana APBD Rohil Diduga Tidak Tepat Sasaran
SINTONG PUSAKA (RUANGRIAU.COM) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) melalui Dinas .
Wali Kota Dumai Minta Segera Selesaikan Ganti Rugi Lahan untuk Atasi Banjir
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal memimpin Rapat Pembahasan Tinda.
Dorong Pemanfaatan Hasil Olahan Limbah Menjadi Produk Pembangunan Efisien
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal menghadiri Penandatanganan Kese.
Tahun 2016 APBD Dumai Diprediksi 2,3 Triliun
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Kendati seluruh daerah sedang menghadapi defisit anggara.
                                    


  




