Pilihan
Penanganan Banjir di Pekanbaru, PUPR Optimalkan Normalisasi Saluran Air
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Penanganan banjir di Pekanbaru terus berlanjut. Saat ini, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru, optimalkan normalisasi saluran drainase, anak sungai, dan sungai.
"Normalisasi saluran ini terus berkelanjutan kami lakukan. Ada beberapa lokus untuk normalisasi," kata Plt Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Edward Riansyah.
Lanjut pria yang akrab disapa Edu, ini normalisasi dilakukan oleh pasukan kuning dan dibantu dengan alat berat. Tim di lapangan melancarkan sumbatan saluran akibat sedimen dan tumpukan sampah maupun rerumputan.
Saat ini normalisasi sedang berlangsung di beberapa titik, di antaranya parit Jalan Labersa, parit Jalan Garuda Sakti, parit Jalan Cendrawasih, Purwodadi, drainase Jalan HR Soebrantas, dan Jalan Datuk Tunggul.
"Kami juga ada tim reaksi cepat untuk memantau kondisi di lapangan, titik-titik banjir yang menggangu masyarakat," ujar Edu.
Ia memastikan, PUPR Pekanbaru sudah melakukan upaya penanganan banjir. Beberapa alat berat juga sudah diturunkan untuk melakukan normalisasi Sungai Sail, dan Sungai Air Hitam. (*)
Berita Lainnya
PT BSP Berprestasi dan Peduli, Konsisten Jaga Lingkungan dan Pemberdayaan Masyarakat
SIAK (UANGRIAU.COM) – PT Bumi Siak Pusako (BSP) kembali menegaskan eksistensin.
Gandeng Unri hingga Rumah Sakit, Ini Strategi Pemko Pekanbaru Tuntaskan Banjir
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Penanganan banjir di Pekanbaru kini melibatkan kolab.
Agung: Pembangunan Infrastruktur, dari Jalan hingga Fasum, Tetap Jadi Fokus Utama di 2026
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menegaskan, pemben.
Ketua Fraksi PPP Sambangi Tokoh Senior dan PPP Kampar, Ini Harapan Yurmailis Saruji
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) - Salah seorang tokoh senior dan pentolan dari P.
Langkah Optimis PT BSP 2026 Diawali Silaturahmi dengan Dua Camat
SIAK (RUANGRIAU.COM) - Mengawali aktivitas di tahun 2026, PT Bumi Siak Pusako (B.
Paparkan Kinerja Operasional dan Laba Positif, PT BSP Fokus Perbaiki Infrastruktur
SIAK (RUANGRIAU.COM) - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemerintah Kabupaten Siak.



.jpg)




