Pilihan
Polsek Singingi Aktifkan Patroli Mobile Selama Ramadan

TELUKKUANTAN (RUANGRIAU) - Patroli mobile adalah salah satu upaya pengamanan wilayah yang rutin dilaksanakan Polsek Singingi, Polres Kuantan Singingi (Kuansing).
Seperti halnya yang dilakukan personel Polsek Singingi, selama bulan Ramadan ini, anggotanya selalu hilir mudik ke sejumlah wilayah yang dianggap rawan. Hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan masyarakat Sengingi selama menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan ini.
Kegiatan patroli mobile ini dimulai pada pukul 22.30 WIB disaat situasi jalanan mulai terlihat sepi hingga dini hari.
Patroli ini dilaksanakan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas jalanan seperti aksi 3C (Curat, Curas dan Curanmor) serta aksi balap liar dan tawuran.
Kapolsek Singingi AKP Asdisyah Mursyid SH, Selasa (20/4/2021) mengatakan, kegiatan patroli mobile rutin dilakukan setiap hari. ''Semua tempat kami pantau dan kami awasi melalui kegiatan patroli mobile,'' katanya. (*)
Berita Lainnya
Diterjang Hujan, Tim Pospam Polsek Rumbai Tetap Patroli di Wilayah Banjir
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Hujan gerimis tak menghalangi Tim.
Banjir di Rumbai Mulai Surut, Polisi Terus Lakukan Patroli dan Pemantauan
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Banjir yang melanda Kelurahan Sri Meranti, Kecamat.
14 Kg Sabu dan Akhir Kebebasan
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - DK (45) baru saja menghirup udara bebas. Tapi kebeba.
Sarung Reyhan
Sebuah sarung dikibaskan, diayunkan, lalu digunakan sebagai senjata. Seharusnya itu ha.
Permainan Lempar Sarung Berujung Maut di Pekanbaru
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Sebuah permainan yang seharusnya menjadi hiburan b.
Kalapas dan Kejari Bengkalis Bahas Remisi serta Kamar Khusus untuk Napi
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA .