Pilihan
Wali Kota Serahkan Bantuan Kemensos untuk PKK Kecamatan Kulim
PEKANBARU (RUANGRIAU) - Wirausaha dari Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kecamatan Kulim, menerima bantuan berupa modal usaha dan branding toko dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI.
Bantuan tersebut diserahkan oleh Wali Kota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT kepada Ketua TP PKK Kecamatan Kulim Hemyati A.Md Keb, bertempat di komplek Kementerian Sosial RI, Selasa (31/8/2021).

Dikatakan Hemyati, bantuan dari Kemensos itu nantinya akan diperuntukan untuk pengembangan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dan Industri Kecil dan Menengah (IKM) yang ada di Kecamatan Kulim.
Disampaikannya, ada 25 UMKM di Kecamatan Kulim yang mendapatkan bantuan modal usaha dan branding toko tersebut.
"Kita berharap dana bantuan ini bisa meningkatkan IKM dan UMKM di Kecamatan Kulim agar bisa berkembang dan bersaing dengan merek-merek ternama," harapnya.
Sementara itu Wali Kota Pekanbaru DRrH Firdaus MT, menyampaikan, bahwa bantuan dimaksud merupakan bentuk kepedulian pemerintah melalui Kemensos kepada warganya.
"Kami tentu berharap kepada para penerima agar dapat menggunakan bantuan ini dengan sebaik-baiknya untuk kepentingan usahanya dan menghasilkan. Semoga pula bisa memotivasi bapak-ibu agar mampu tetap bertahan di tengah pandemi," ujarnya.
Tak lupa, wali kota mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Republik Indonesia melalui Kemensos yang memberi perhatian bagi pelaku UMKM.
"Mudah-mudahan dengan upaya dan sinergitas kita semua, UMKM bisa bangkit dan menjadi solusi pemulihan ekonomi nasional," harapnya. (Advetorial)
Berita Lainnya
Penandatanganan MoU KUA-PPAS RAPBD TA 2026 Berjalan Lancar, Ketua DPRD Apresiasi Pemkab Kampar
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) - Penandatanganan Memorandum of Understanding (M.
Pemkab Kampar dan DPRD Sepakati MoU KUA-PPAS Rancangan APBD Tahun 2026 Lewat Paripurna
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) - Memorandum Of Undarstanding (MoU) pada Kebijak.
Pengerjaan Normalisasi Kanal di Sintong Pusaka Pakai Dana APBD Rohil Diduga Tidak Tepat Sasaran
SINTONG PUSAKA (RUANGRIAU.COM) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) melalui Dinas .
Wali Kota Dumai Minta Segera Selesaikan Ganti Rugi Lahan untuk Atasi Banjir
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal memimpin Rapat Pembahasan Tinda.
Dorong Pemanfaatan Hasil Olahan Limbah Menjadi Produk Pembangunan Efisien
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal menghadiri Penandatanganan Kese.
Tahun 2016 APBD Dumai Diprediksi 2,3 Triliun
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Kendati seluruh daerah sedang menghadapi defisit anggara.








