Pilihan
Pisah Sambut Camat Tapung, Ini Komentar dan Harapan Perwakilan Kades Sibuak

TAPUNG (RUANGRIAU.COM) - Pisah Sambut Camat Tapung dari Amri Yudo kepada Sofiandi pada hari Jum'at (03/12/2021) siang, kemarin menjadi suasana haru dan sedih bagi seluruh Kepala Desa Se Kecamatan Tapung.
Perwakilan Kades Se Kecamatan Tapung, Kades Sibuak Muizin Firmansyah yang dihubungi Ahad (05/12/2021) di Tapung, mengatakan bahwa acara pisah sambut dalam sebuah jabatan merupakan suatu hal yang lumrah dan mau tidak mau suka tidak suka itu pasti akan terjadi.
"Dalam pisah sambut camat Tapung dari bapak Drs Amri Yudo M.Si kepada bapak Sofiandi, SE. ME, kami selaku kepala desa tentunya kami memohon maaf yang sebesar-besarnya atas segala kesalahan dan kekhilafan kami selama kami bersama-sama dengan bapak Drs Amri Yudo M.Si," ujar Muizin selaku Koordinator Kades Se Kecamatan Tapung.
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas nasihat-nasihat dan bimbingan maupun arahan yang diberikan kepada seluruh kepala desa se kecamatan Tapung.
"Kami sangat berterima kasih atas nasihat-nasihat beliau kepada kami," kata Muizin.
Ia berharap, aemoga ditempat tugas yang baru, beliau selalu diberikan kesehatan, keselamatan dan kesuksesan baik dalam karir maupun dalam kehidupan keluarganya.
Dan kepada bpk Sofiandi, SE. ME, Muizin juga tidak lupa mengucapkan selamat datang dan bergabung di kecamatan Tapung.
"Kami mewakili kawan-kawan kepala desa mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di kecamatan Tapung," ucapnya lagi.
Lanjut Muizin, harapan kepala desa dan seluruh lapisan masyarakat di kecamatan Tapung. Semoga bapak Camat yang baru bisa segera menyesuaikan dengan kondisi di Tapung.
"Semoga Tapung lebih maju lagi dan banyak prestasi-prestasi yang dapat diraih, semoga kebersamaan di lingkungan keluarga besar kecamatan Tapung dapat selalu terjaga..aamiin," doa Muizin Firmansyah.
Berita Lainnya
Menyambut Idul Fitri, Pemkab Kampar Gelar GPM Stabilkan Harga
TAMBANG (RUANGRIAU.COM) - Wakil Bupati Kampar Hj Misharti kembali melaksanakan k.
Wali Kota Pekanbaru Kecewa, Lurah dan Camat Menghilang, Kantor Sepi Pegawai
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, melakukan inspe.
Polsek Bengkalis Bagikan "Serabi Bengkalis" di Bulan Ramadan
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) - Polsek Bengkalis Kota menggelar Serabi (Sebar Bantua.
Polsek Bengkalis Dorong Ketahanan Pangan, Gelar Rakor dan Sosialisasi Penanaman Jagung
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) – Polsek Bengkalis menggelar rapat koordinasi (Rakor.
Polres Kampar dan Media Berbagi Takjil dalam Bukber Serentak se-Indonesia
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) – Markas Besar (Mabes) Polri .
Banyak Keluhan Warga, Wali Kota Sidak Bapenda Pekanbaru
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, melakukan inspe.