Pilihan
Semarakkan Hari Jadi Pekanbaru ke-239, Pj Wali Kota Pekanbaru Gowes Bersama Masyarakat
PEKANBARU - Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Muflihun SSTP MAP Minggu (3/7/2022) pagi, membuka pelaksanaan Fun Bike/ Gowes Onroad & Offroad yang juga bersempena dengan Hari Jadi Pekanbaru ke-238, di depan Gedung Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru.
Muflihun juga ikut bersepeda ria dengan ribuan masyarakat lainnnya, mulai dari area MPP Pekanbaru dan finish di Komplek Perkantoran Bandaraya Tenayan.
Sebagai Pj Wali Kota Pekanbaru, dirinya sangat mengapresiasi kegiatan ini karena mendapat dukungan dari masyarakat. Hal iti dibuktikan dengan antusias masyarakat yang tinggi dalam mengikuti kegiatan ini.

"Alhamdulillah antusias masyarakat tinggi. Ada 2.000 orang lebih berpartisipasi dalam kegiatan ini. Bahkan kami juga mendapat informasi ada juga partisipan yang berasal dari daerah tetangga," ujarnya.
Selain untuk menjaga kesehatan dengan berolahraga bersama, Muflihun menyebutkan, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antar masyarakat dan pemerintah. Sehingga terbentuk sinergitas yang baik dalam membangun Kota Pekanbaru kedepannya.
Rencana kedepan, ajang semacam ini akan terus diagendakan secara rutin oleh Pemerintah Kota Pekanbaru bekerjasama dengan LPM Pekanbaru.
"Melihat antusias yang tinggi dari masyarakat, sehingga menambah semarak Kota Pekanbaru. Kami berencana akan terus menggelar iven semacam ini kedepanya. Terimakasih kepada masyarakat yang terus mendukung program positif semacam ini," ucapnya. (Adv)
Berita Lainnya
Dukungan Irwan Nasir Komut BRK Syariah Terus Menguat
BATAM (RUANGRIAU.COM) - Dukungan terhadap Irwan Nasir sebagai Komisaris Utama (K.
Bupati, Wabup dan Sekda Kampar Tinjau Stand Bazar 21 Kecamatan pada MTQ Ke-54 Tahun 2025
KAMPAR UTARA (RUANGRIAU.COM) - Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke 54 tahun 2025.
MTQ Ke-54 Kabupaten Kampar: Amalkan Nilai Al Qur’an dalam Kehidupan
KAMPAR UTARA (RUANGRIAU.COM) - Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke 54 tahun 2025.
Nikah Massal Gratis Pemko Pekanbaru Sudah Didaftar 43 Calon Pasutri
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Program Nikah Massal Gratis Pemerintah Kota (Pemko) .
Hujan Tak Surutkan Semangat, MTQ ke-57 Pekanbaru Berlangsung Meriah
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-57 ting.
Komitmen Pemko Pekanbaru Bangun Infrastruktur, 29 Ruas Jalan Dioverlay Jelang Akhir Tahun
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, dibawah kepemimpi.








