Pilihan
2.000 Pramuka Bakal Ramaikan Jambore Cabang Pekanbaru

PEKANBARU - Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Pekanbaru bakal mengelar Jambore Cabang. Direncanakan, Jamcab yang diikuti oleh Pramuka Penggalang atau tingkat SMP dilaksankan mulai tanggal 29 September hingga 2 Oktober 2022.
Diperkirakan, akan ada 2.000 orang bakal memadati Bumi Perkemaham Sialang Rampai Kota Pekanbaru, Jalan Irmansyah Kulim. Selain itu, dalam kegiatan yang pertama kali dilaksankan di Kota Pekanbaru ini juga melibatkan UMKM dengan bazar yang mencapai 60 tenda nantinya. Dari penjelasan Ketua Kwarcab Kota Pekanbaru Masykur SSTP MSi melalui Ketua Pelaksanaan Jamcab dan Pesta Siaga, Vemi Heliza SSTP segala sesuatu terkait pelaksana sudah dimulai sejak lama.
"Persiapan pelaksanaan sudah dilakukan. Sekarang sudah 75 persen persiapan, tinggal sisanya nanti pelaksanaan. Kami mempersiapkan ini dengan matang karena ini giat Perkemahan yang dilakukan setelah lama vakum akibat pandemi," terangnya.
Dijelaskan Vemi yang juga Camat Rumbai ini, seluruh peserta adalah penggalang perwakilan Kwartir Rqnting atau setingkat kecamatan se Kota Pekanbaru. Setiap Kwarran bakal diwakili oleh 6 regu dengan masing-masing beranggotakan 8 penggalang. Sebagaimana diketahui, mereka menjadi wakil Kwaran juga setelah mengikuti Jambore Ranting yang sudah digelar sebelumnya oleh Kwaran.
Adapun giat dalam Jamcab yang mengusung tema, Bersih, Kreatif, Gembira terdiri dari giat wawasan dan keterampilan. Untuk giat wawasan terdiri dari fotografi, pemanfaatan media sosial, memanah, pengenalan hewan melata, dan penyuluhan-penyuluhan dari instansi yang berkompeten. Selain itu, bakal ada pementasan seni dari masing-masing perwakilan Kwarran. Bertepatan dengan hari kesaktian Pancasila, bakal digelar juga nonton bareng film dokumenter Gestapu di buper.
"Semua Kwarran sudah melakukan resgistrasi peserta. Diperkirakan, peserta bakal masuk ke lokasi Perkemahan pada Kamis dan pelaksanaan dimulai Jumat. Mohon doa, semoga kegiatan lancar dan peserta yang mengikuti dapat pengetahuan, pengalaman dan wawasan yang berguna," jelasnya. (*)
Berita Lainnya
DPD LSM PERKARA Provinsi Riau Berbagi Kasih Dengan Anak-Anak BIA dan BIR di Gereja Santo Yohanes Don Bosco
PEKANBARU - Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Swadaya Masyarakat Pemerhati Kinerja Aparatur Negara (D.
Gelar Orientasi Kepramukaan, Kwarcab Pekanbaru Dorong Gugus Depan Lebih Giat
PEKANBARU (RUANGRIAU) - Kegiatan Kepramukaan di Indonesia sudah menjadi salah satu kurikulum waji.
Gubernur dan Pj Walikota Bakal Hadiri Jamcab Pekanbaru
PEKANBARU - Kegiatan Jambore Cabang Kota Pekanbaru akan mulai digelar Jumat (30/9/2022) di Bumi P.
Disdik Perlu Tingkatkan Sosialisasi Vaksinasi Pelajar
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru bersama pih.
Mahasiswa UMRI Program Studi Akuntansi Lakukan Penelitian untuk mengetahui Perhitungan Laba Pada Toko Obat
RUANGRIAU.COM - Mahasiswa Program Studi Akuntansi Universitas Muhammad.
Kabar Gembira Hafiz 30 Juz Kabupaten Kampar, Akan Dapat Sagu Hati
KAMPAR (RUANGRIAU.COM) - Pj Bupati Kampar DR. Kamsol, bersilaturahmi dengan selu.