Pilihan
Lurah Cempedak Rahuk Dikerumuni Murid SDN 015
ROHIL (RUANGRIAU.COM) - Usai memimpin apel pagi Senin (31/7/2023), Alexander SP selaku Lurah Cempedak Rahuk, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), dikerumuni oleh murid SDN 015.
Perlu diketahui, Lurah Cempedak Rahuk itu dikerumuni oleh murid SDN 015 Cempedak Rahuk, Kecamatan Tanah Putih, selain rebutan untuk bersalaman dengannya, pelajar itu juga ingin mendapat uang Rp.50ribu jika berhasil menjawab pertanyaan darinya.
"Pertanyaan yang saya berikan mudah-mudah saja. Misalnya siapa tau nama saya, nama wali kelas nya dan nama kepala sekolah mereka," kata Lurah Cempedak Rahuk Alexander SP, usai acara tersebut.
Alexander menerangkan, bahwa tujuannya membuat pertanyaan itu agar pelajar hapal nama-nama pemimpin, nama tokoh dan nama pembimbing mereka. "Dengan tau anak-anak nama kita, maka akan semakin mudah kita berkomunikasi, dan kita bisa semakin akrab dengan mereka," paparnya.
Alexander menambahkan bahwa pada kesempatan memimpin apel itu, dia juga memberi motivasi kepada pelajar agar semakin giat belajar. "Intinya generasi penerus kita harus bisa lebih hebat dari kita, hingga nanti bisa membuat negeri ini jauh lebih baik," kata Alexander.
Terpisah, Kepala SDN 015 Junaidi SPd mengucapkan terimakasih kepada Lurah Cempedak Rahuk yang telah sudi hadir memimpin apel di SDN 015.
"Terimakasih juga atas motivasi diberikan kepada anak-anak kita. Semoga saja dengan hal itu bisa lebih meningkatkan keinginan anak-anak kita untuk lebih giat belajar," tutup Junaidi. (Infotorial Diskominfotiks Rohil)
Berita Lainnya
Wali Kota Dumai Minta Segera Selesaikan Ganti Rugi Lahan untuk Atasi Banjir
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal memimpin Rapat Pembahasan Tinda.
Dorong Pemanfaatan Hasil Olahan Limbah Menjadi Produk Pembangunan Efisien
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal menghadiri Penandatanganan Kese.
Tahun 2016 APBD Dumai Diprediksi 2,3 Triliun
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Kendati seluruh daerah sedang menghadapi defisit anggara.
Pemangkasan TKD Rp433 Miliar di 2026, Pemko Pekanbaru Optimalkan PAD
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Pengurangan alokasi anggaran transfer ke daerah (TKD.
Buktikan Pemuda Pekanbaru Mampu Berkontribusi dalam Pembangunan
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho mengajak seluruh pemuda untuk terus.
Pekan Depan Operasi Skala Besar Terhadap P2KS di Kota Pekanbaru akan Digelar
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Ada rencana pekan depan berlangsung Operasi .








