Pilihan
DPRD Rohil Belum Terima Revisi APBD Perubahan
BAGANSIAPIAPI (RUANGRIAU.COM) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rohil sampai saat ini belum menerima revisi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD- P) Rohil 2023 dari Pemda Rohil.
"Ya, Dewan belum menerima hasil revisi APBD Perubahan Rohil 2023," kata Ketua DPRD Rohil Maston, usai Rapat di Kantor DPRD Rohil di Komplek perkantoran di Batu Enam, Selasa (7/11/2023).
APBD Perubahan Rohil setelah disahkan, katanya dibawa ke Provinsi Riau untuk dilakukan evaluasi. Kendati, sudah memasuki minggu kedua bulan November pihaknya belum menerima terkait hasil revisi tersebut.
Sekretaris Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) juga menyebutkan APBD-P selesai dievaluasi tapi hasil revisi belum sampai ke DPRD.
"Kabarnya tanggal 30 Oktober kemarin sudah dikembalikan ke Pemkab Rohil. Tapi kita sampai sekarang revisinya belum ada kita terima," ujar Maston.
Dikatakan Maston, program kerja hasil revisi APBD Perubahan bisa dilaksanakan jika sudah tujuh hari disampaikan "APBD-P hasil evaluasi dari Provinsi Riau bisa dilaksanakan jika sudah tujuh hari diterima Pemda," sebut Maston.
Ketika ditanya apakah bisa APBD Perubahan itu dilaksanakan jika tidak disampaikan terlebih dahulu ke DPRD Rohil, Maston tidak dapat memberikan jawaban pasti.
"Tujuh hari setelah revisi APBD Perubahan diserahkan bisa dijalankan. Tapi kalau revisinya belum disampai ke DPRD, apa bisa dijalani, tanya saja ke Pemkab Rohil)," jelas Maston. (*)
Berita Lainnya
Wali Kota Dumai Minta Segera Selesaikan Ganti Rugi Lahan untuk Atasi Banjir
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal memimpin Rapat Pembahasan Tinda.
Dorong Pemanfaatan Hasil Olahan Limbah Menjadi Produk Pembangunan Efisien
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal menghadiri Penandatanganan Kese.
Tahun 2016 APBD Dumai Diprediksi 2,3 Triliun
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Kendati seluruh daerah sedang menghadapi defisit anggara.
Pemangkasan TKD Rp433 Miliar di 2026, Pemko Pekanbaru Optimalkan PAD
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Pengurangan alokasi anggaran transfer ke daerah (TKD.
Buktikan Pemuda Pekanbaru Mampu Berkontribusi dalam Pembangunan
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho mengajak seluruh pemuda untuk terus.
Pekan Depan Operasi Skala Besar Terhadap P2KS di Kota Pekanbaru akan Digelar
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Ada rencana pekan depan berlangsung Operasi .








