Pilihan
Sempat Berulang Kali Salah Ucap, Akhirnya Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Kampar Zulpan Azmi Berjalan Lancar
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) - Ada yang menarik dari peresmian pengucapan sumpah/janji Pimpinan DPRD kabupaten Kampar Zulpan Azmi, Rabu (18/09/2024) siang, bertempat di Ruang Rapat Sidang Paripurna, Lantai II, Gedung DPRD kabupaten Kampar.
Pada saat prosesi pengucapan sumpah/janji Pimpinan DPRD Kampar, Ketua Pengadilan Negeri Bangkinang Kelas IB Sony Nugraha membacakan naskah.
Zulpan Azmi yang kala itu mengikuti ucapan Ketua PN Bangkinang beberapa kali harus diulang karena salah pengucapan.
Meskipun sempat mengulangi beberapa kali salah ucapan, namun proses pengucapan sumpah/janji Pimpinan DPRD Kampar atas nama Zulpan Azmi berjalan tertib dan lancar.
Sebelum prosesi peresmian pengucapan sumpah/janji tersebut, Ketua Pimpinan Sementara DPRD Kabupaten Kampar Ahmad Taridi dan Wakil Ketua Safi'i Samosir memimpin rapat paripurna terlebih dahulu.
Turut hadir Pj Bupati Kampar H Hambali diwakili Asisten II Sekretariat Daerah Kabupaten Kampar Suhermi, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan pengawas serta undangan lainnya.
Ketua Pimpinan Sementara DPRD Kampar Ahmad Taridi usai pengucapan sumpah/janji Pimpinan DPRD Kampar langsung menyerahkan palu sidang kepada Zulpan Azmi yang telah resmi menjabat Wakil Ketua DPRD Kampar atau Pimpinan Defenitif.
Selanjutnya, Zulpan Azmi langsung memimpin rapat paripurna kelanjutan usai pengucapan sumpah/janji dan menerima pali sidang.
Sementara itu, usai diresmikan oleh Ketua PN Bangkinang Kelas IB Soni Nugraha langsung tancap gas melanjutkan untuk pemimpin rapat paripurna selanjutnya.
Ketua Pimpinan Sementara DPRD Kabupaten Kampar Ahmad Taridi menyampaikan ucapan terima kasih atas doa dan dukungan dari seluruh Anggota DPRD Kampar dan masyarakat Kampa.
Taridi kembali menduduki kursi Anggota DPRD Kampar setelah menyerahkan palu sidang dan menunggu waktu peresmian sumpah/jabatan Pimpinan DPRD Kampar yang lainnya.
Dengan telah bertukarnya status Pimpinan Semtara ke Pimpinan DPRD Kampar defenitif, maka telah bisa dibentuk alat kelengkapan dewan (AKD) sehingga dapat terlaksana pengabdian dan sumbangsih sebagai Pimpinan dan Anggota DPRD Kampar.
"Terima kasih atas doa dan dukungan kawan-kawan semua Anggota DPRD Kampar yang telah memberikan suport saat melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya sebagai Pimpinan Semtara DPRD Kampar," ucap Ahmad Taridi.
Selanjutnya, tugas Pimpinan Sementara telah selesai dan dilanjutkan dengan Pimpinan DPRD Kampar Zulpan Azmi. (rif)
Berita Lainnya
Pemkab Kampar dan DPRD Sepakati MoU KUA-PPAS Rancangan APBD Tahun 2026 Lewat Paripurna
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) - Memorandum Of Undarstanding (MoU) pada Kebijak.
Pengerjaan Normalisasi Kanal di Sintong Pusaka Pakai Dana APBD Rohil Diduga Tidak Tepat Sasaran
SINTONG PUSAKA (RUANGRIAU.COM) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) melalui Dinas .
Wali Kota Dumai Minta Segera Selesaikan Ganti Rugi Lahan untuk Atasi Banjir
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal memimpin Rapat Pembahasan Tinda.
Dorong Pemanfaatan Hasil Olahan Limbah Menjadi Produk Pembangunan Efisien
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal menghadiri Penandatanganan Kese.
Tahun 2016 APBD Dumai Diprediksi 2,3 Triliun
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Kendati seluruh daerah sedang menghadapi defisit anggara.
Pemangkasan TKD Rp433 Miliar di 2026, Pemko Pekanbaru Optimalkan PAD
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Pengurangan alokasi anggaran transfer ke daerah (TKD.








