Pilihan
21 Puskesmas Dapat Insentif, Tahun Depan Kenaikan TPP untuk Seluruh ASN
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Tahun 2024 ini sebanyak 21 pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) dapat insentif dari Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru. Di tahun depan, ada kenaikan tambahan penghasilan pegawai (TPP) untuk seluruh aparatur sipil negara (ASN).
Hal itu diungkapkan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution usai mengikuti rapat pelayanan kesehatan di Aula Gedung Utama Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, Jumat (27/9/2024). "Ini (Insentif untuk 21 Puskesmas dan kenaikan TPP) menjadi jejak baik bagi Pj wali kota," ujarnya.
Mengenai transisi kepemimpinan di Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru dan Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani.l, Sekda menekankan pentingnya sikap positif dalam menghadapi transisi tersebut.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Diskes Pekanbaru Ingot Ahmad menyampaikan perlunya evaluasi prinsip kerja dalam pelayanan kesehatan. Diskes akan membuat aturan para tenaga kesehatan memiliki cara berpikir yang benar dan bertindak yang baik.
Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa, berpesan agar seluruh pihak mendukung pelaksanaan tugasnya selama masa kepemimpinannya yang singkat. Pelaksanaan pelayanan kesehatan berorientasi pada kinerja, bukan yang lain.
"Pelayanan kesehatan harus optimal untuk membangun kepercayaan masyarakat," pinta Risnandar.
Pj Wali Kota juga berharap agar jabatan definitif yang kosong di empat organisasi perangkat daerah (OPD) diisi oleh ASN dari instansi Pemko Pekanbaru, bukan dari instansi lain.
Kemudian, Plh Direktur RSD Madani diminta untuk melaporkan secara langsung perbaikan-perbaikan yang dilakukan kepada Plt Kepala Diskes, Sekda, dan Pj wali kota setiap hari. (*)
Berita Lainnya
Pemkab Kampar dan DPRD Sepakati MoU KUA-PPAS Rancangan APBD Tahun 2026 Lewat Paripurna
BANGKINANG KOTA (RUANGRIAU.COM) - Memorandum Of Undarstanding (MoU) pada Kebijak.
Pengerjaan Normalisasi Kanal di Sintong Pusaka Pakai Dana APBD Rohil Diduga Tidak Tepat Sasaran
SINTONG PUSAKA (RUANGRIAU.COM) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) melalui Dinas .
Wali Kota Dumai Minta Segera Selesaikan Ganti Rugi Lahan untuk Atasi Banjir
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal memimpin Rapat Pembahasan Tinda.
Dorong Pemanfaatan Hasil Olahan Limbah Menjadi Produk Pembangunan Efisien
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Wali Kota Dumai H Paisal menghadiri Penandatanganan Kese.
Tahun 2016 APBD Dumai Diprediksi 2,3 Triliun
DUMAI (RUANGRIAU.COM) - Kendati seluruh daerah sedang menghadapi defisit anggara.
Pemangkasan TKD Rp433 Miliar di 2026, Pemko Pekanbaru Optimalkan PAD
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Pengurangan alokasi anggaran transfer ke daerah (TKD.








