Pilihan
Kata Presiden Pemerintah Manfaatkan Krisis, Apa Maksudnya?

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali berbicara mengenai krisis yang ditimbulkan oleh kondisi pandemi COVID-19 saat ini. Jokowi menegaskan pemerintah akan memanfaatkan momentum krisis. Apa maksudnya?
Jokowi menerangkan, untuk menyelamatkan perekonomian saat ini memang dibutuhkan upaya yang lebih dari yang biasanya. Salah satunya dengan menyediakan sederet program bantuan sosial untuk menyelamatkan roda perekonomian masyarakat.
'Upaya extra ordinary harus dilakukan di bidang perekonomian. Bansos berupa kebutuhan pokok dan uang tunai harus dilakukan. Untuk menyelamatkan masyarakat yang tiba-tiba menganggur, tiba-tiba tidak berpenghasilan. Bantuan untuk UMKM, subsidi gaji, dan restrukturisasi kredit juga harus dilakukan secara cepat. Semua ini dilakukan agar kondisi perekonomian tidak semakin terpuruk dan kegiatan perekonomian masyarakat masih bisa berjalan," tuturnya dilansir dari akun Youtube Sekretariat Presiden, Jakarta, Selasa (8/9/2020).
Jokowi menambahkan, dirinya juga sudah berulang kali menyerukan agar seluruh kementerian dan lembaga serta pihak berkepentingan lainnya untuk menyamakan frekuensi bahwa saat ini sudah masuk dalam kondisi krisis. Dengan begitu cara kerja pun berubah menjadi seperti dalam situasi krisis.
Salah satunya dengan menyederhanakan prosedur agar bisa bekerja lebih cepat. Jokowipun yakin pemerintah bisa memanfaatkan situasi krisis ini untuk menjadi batu loncatan jika melakukan perubahan pola kerja tersebut.
"Seperti juga kondisi dunia pada umumnya, kita masih butuh waktu untuk lepas dari krisis ini. Pemerintah masih sangat membutuhkan fleksibilitas kerja dan kesederhanaan prosedur. Agar semua permasalahan bisa ditangani secara cepat dengan tepat sasaran dan efisien. Pemerintah sudah komitmen bahwa upaya kita tidak hanya terbatas untuk keluar dari krisis, namun memanfaatkan krisis untuk melakukan lompatan," terangnya. ***
Berita Lainnya
Harga Emas Pecah Rekor! Naik Drastis hingga Rp 1,74 Juta per Gram
JAKARTA (RUANGRIAU.COM) – Harga emas Antam 24 Karat kembali melonjak tajam dan.
THR 2025 di Riau: Pemprov Wajibkan Pembayaran Tepat Waktu, Disnakertrans Buka Posko Pengaduan
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Menjelang Hari Raya, Pemerintah Provinsi (Pemprov).
Gerakan Pangan Murah di Pekanbaru Diserbu Warga, Stok Habis dalam Dua Jam
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Gerakan Pangan Murah (GPM) yang digelar Dinas Ketaha.
Harga Stabil, Pedagang Terbantu Beras SPHP
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Program beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan.
Masyarakat Tidak Perlu Khawatir, Isi Minyakita di Pekanbaru Sesuai Takaran
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Masyarakat di Pekanbaru dan sekitarnya tidak perlu k.
Pasar Murah di 15 Kecamatan Pekanbaru, Fokus Stabilkan Harga Minyak Goreng
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru bersama Bulog da.