Pilihan
Restoran Terapung di Sungai Siak Mulai Beroperasi
PEKANBARU - Satu unit kapal yang dimodifikasi menjadi sebuah restoran terapung yang diberi nama Quantung Cruise, kini mulai beroperasi di Sungai Siak, Pekanbaru.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Pekanbaru Nurfaisal, Senin (5/10) menjelaskan, pengoperasian Quantung Cruise diresmikan secara langsung oleh Wali Kota Pekanbaru DR H Firdaus ST MT, Sabtu (3/10/2020) kemarin. "Iya, kemarin sudah diresmikan oleh bapak wali kota," ujarnya.
Lanjut Nurfaisal, keberadaan restoran terapung tersebut merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dalam membangkitkan ekonomi yang terdampak pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).
"Di Kota Pekanbaru ada tiga sektor yang menggerakkan perekonomian, yakni jasa, perdagangan, dan industri. Untuk industri, kita fokus pada industri pariwisata," ucapnya.
Melalui industri pariwisata, sebut Nurfaisal, Pemko mencoba menggali potensi yang ada di Sungai Siak dengan menyiapkan restoran terapung Quantung Cruise bekerjasama dengan pihak ketiga.
"Alhamdulillah, saat ini kapal Quantung Cruise ini sudah dapat dioperasikan," jelasnya.
Hanya saja, ungkap Nurfaisal, kini Quantung Cruise belum bisa beroperasi secara normal mengingat masih tingginya sebaran wabah covid di Kota Pekanbaru. "Jadi jam operasional masih dibatasi oleh pengelola," tutupnya. (***)
Berita Lainnya
PT BSP Turunkan Long Arm Bersihkan Kanal Ring 1 di Dosan, Banjir Berangsur Surut
SIAK (RUANGRIAU.COM) - PT Bumi Siak Pusako (BSP) menurunkan alat berat jenis lon.
Ribuan Warga Padati CFD Pekanbaru, Wawako Serukan Solidaritas untuk Palestina dan Korban Bencana Sumatera
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Ribuan masyarakat memadati kawasan Car Free Day (CFD.
Wawako Pekanbaru Pastikan Dapur MBG Sidomulyo Siap Beroperasi, Layani 1.500 Penerima Manfaat
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Markarius A.
Pertama di Riau, Pemko Pekanbaru Terapkan Manajemen Talenta ASN
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru resmi menerapkan M.
PT BSP Berprestasi dan Peduli, Konsisten Jaga Lingkungan dan Pemberdayaan Masyarakat
SIAK (UANGRIAU.COM) – PT Bumi Siak Pusako (BSP) kembali menegaskan eksistensin.
Gandeng Unri hingga Rumah Sakit, Ini Strategi Pemko Pekanbaru Tuntaskan Banjir
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) - Penanganan banjir di Pekanbaru kini melibatkan kolab.







.jpg)
