Pilihan
Satpol PP Kembali Lakukan Penertiban PKL

PEKANBARU - Guna menjaga keindahan dan ketertiban, Satpol PP Kota Pekanbaru, Kamis (1/10/2020) tertibkan pedagang kaki lima (PKL) di beberapa lokasi. Di antara lokasi yang disisir, yakni ruas Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Hang Tuah, Jalan Arifin Ahmad, Jalan Soekarno Hatta dan Jalan Nangka.
Informasi ini disampaikan Plt Kasat Pol PP Kota Pekanbaru Burhan Gurning melalui Kabid Ops Yendri Doni.
Disampaikan Yendri, penertiban dilakukan dengan menerjunkan dua pleton, yakni Pleton 2 dan Pleton Praja Wanita. Pagi itu petugas menyisir ruas Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di depan pusat perbelanjaan Ramayana.
Ia mengaku, di lokasi ini petugas mengimbau agar PKL tidak berjualan di area tersebut. Lantaran pinggir ruas jalan tersebut bukanlah area berdagang.
Berangkat dari lokasi pertama, petugas bergerak menuju ruas Jalan Hang Tuah, tepatnya di depan Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad.
"PKL di depan MTQ Jalan Arifin Ahmad sampai lampu merah Arifin juga kita sisir. Kita juga tidak menemukan gepeng (gelandangan dan pengemis). Kita juga sisir ruas Jalan Soekarno Hatta sampai mall SKA. Kemudian ruas Jalan Nangka," tutupnya. (***)
Berita Lainnya
Wawako: Perbaikan Jalan Akses Mudik Jadi Prioritas Jelang Idul Fitri
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbar.
Parkir di Minimarket Bakal Gratis, Wali Kota: Parkir Itu Sepele, tapi Tak Bisa Disepelekan
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, berencana mengh.
Menyambut Idul Fitri, Pemkab Kampar Gelar GPM Stabilkan Harga
TAMBANG (RUANGRIAU.COM) - Wakil Bupati Kampar Hj Misharti kembali melaksanakan k.
Wali Kota Pekanbaru Kecewa, Lurah dan Camat Menghilang, Kantor Sepi Pegawai
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, melakukan inspe.
Polsek Bengkalis Bagikan "Serabi Bengkalis" di Bulan Ramadan
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) - Polsek Bengkalis Kota menggelar Serabi (Sebar Bantua.
Polsek Bengkalis Dorong Ketahanan Pangan, Gelar Rakor dan Sosialisasi Penanaman Jagung
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) – Polsek Bengkalis menggelar rapat koordinasi (Rakor.