Pilihan
Mubaligh Harus Terus Meningkatkan Kompetensi

RUANGRIAU.COM - Pjs Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Roni Rakhmat melalui Asisten III Setdakab Kuansing Dr Agus Mandar berpesan agar para khatib terus meningkatkan kompetensi dalam memahami ayat-ayat Alquran.
"Baik secara tekstual maupun secara kontekstual. Secara kontekstual diperlukan bacaan tafsir dan pendapat para ulama," kata Agus Mandar saat mewakili Pjs Bupati melakukan audiensi dengan Khatib P2A, Pengurus Masjid, Mubaligh Pemula Kecamatan Benai dan MUI Kabupaten Kuansing, Sabtu (27/11/2020).
Maka mubaligh, ungkap Agus Mandar, perlu memperdalam pengetahuan tentang hadits-hadits Nabi sebagai dalil naqli. Untuk itu para khatib perlu banyak membaca buku dan tafsir.
"Soal kesejahteraan, pemerintah perlu memberikan insentif kepada para khatib. Baik pemerintah kabupaten maupun pemerintah desa atau kelurahan," katanya.
Sementara, Ketua MUI Kuansing H Sarpeli mengatakan, kegiatan audiensi dan pelatihan khatib ini berawal dari adanya salah satu masjid di Benai tak ada khatib sehingga gagal salat Jumat.
"Sehingga mereka salat dzuhur saja. Makanya kondisi menjadi perhatian kita bersama P2A Benai agar kondisi itu tidak terulang," katanya.
Kejadian seperti ini, katanya, bukan kali pertama. Sebelumnya di Kecamatan Kuantan Tengah juga pernah terjadi hal serupa.
"Jadi kita memang mulai krisis mubaligh. Inilah kegiatan untuk menjawab persoalan ini," katanya.
Di tempat sama, Kepala KUA Benai Arisman Arianto SSos didampingi Ketua Lembaga Pembinaan Pengamalan Agama (LP2A) Kecamatan Benai Wdi Erianto SAg mengatakan, kegiatan ini sebenarnya sudah diagendakan sejak awal tahun lalu.
"Namun kegiatan ini baru bisa digelar hari ini (Sabtu,red) karena Pemda dan MUI baru berkenan memfasilitasi," katanya.
Kegiatan ini katanya, selain menjadi ajang silaturahmi antar mubaligh se Kecamatan Benai juga untuk meningkatkan kompetensi serta pemahaman agama para mubaligh Kecamatan Benai.
"Kegiatan ini pertama di Kuansing. Para mubaligh pun sangat antusias. Maka kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutin," katanya.(*)
Berita Lainnya
Wawako: Perbaikan Jalan Akses Mudik Jadi Prioritas Jelang Idul Fitri
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbar.
Parkir di Minimarket Bakal Gratis, Wali Kota: Parkir Itu Sepele, tapi Tak Bisa Disepelekan
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, berencana mengh.
Menyambut Idul Fitri, Pemkab Kampar Gelar GPM Stabilkan Harga
TAMBANG (RUANGRIAU.COM) - Wakil Bupati Kampar Hj Misharti kembali melaksanakan k.
Wali Kota Pekanbaru Kecewa, Lurah dan Camat Menghilang, Kantor Sepi Pegawai
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, melakukan inspe.
Polsek Bengkalis Bagikan "Serabi Bengkalis" di Bulan Ramadan
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) - Polsek Bengkalis Kota menggelar Serabi (Sebar Bantua.
Polsek Bengkalis Dorong Ketahanan Pangan, Gelar Rakor dan Sosialisasi Penanaman Jagung
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) – Polsek Bengkalis menggelar rapat koordinasi (Rakor.