Pilihan
Reses Wakil Ketua DPRD Pekanbaru
Ginda: Saya akan Berjuang di Kampung Saya Ini

RUANGRIAU.COM – Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Ginda Burnama ST, melaksanakan reses di Jalan Pemuda Kelurahan Tampan Kecamatan Payung Sekaki, Ahad (29/11/2020) kemarin. Dia menjanjikan akan kembali memperjuangkan untuk pembangunan Jalan Pemuda tersebut yang baru setengah dilakukan pengaspalan.
"Sebelum jadi dewan saat kampanye dan tahun 2019 setelah menjadi dewan saya sampaikan bahwa pada 2020 Jalan Pemuda ini diaspal sampai ujung sana, namun sempat terpotong karena Covid-19 dan ada refocusing anggaran, sehingga baru setengah yang dilakukan pekerjaan," sebut Ginda.
Untuk itu, Jalan Pemuda yang sering viral di pemberitaan media online ini, karena warga menanam pohon pisang di tengah jalan yang rusak hingga menjadikan kolom pancing di titik jalan yang berlubang dan tergenang air, Ginda janjikan agar di 2021 nanti sudah bisa dilanjutkan pembangunannya.
"Ada sekitar 700 meter lagi dilanjutkan di 2021, mudah-mudahan terealisasi sehingga tak ada menanam pisang lagi di tengah jalan ini, saya akan berjuang di kampung saya ini yang telah mengantarkan saya duduk di DPRD Kota Pekanbaru, sebagai pimpinan pula," janjinya.
Ginda menegaskan bahwa selama masa periodenya di DPRD yakni 2019-2024, akan terus berjuang mewujudkan aspirasi masyarakat. Sehingga dalam berbagai kesempatan Ginda yang merupakan menantu dari Walikota Pekanbaru ini, meminta masyarakat aktif menyampaikan aspirasi.
"Jika dalam reses ini belum tersampaikan, silahkan kirim surat cinta ke saya atau staf-staf saya,kita akan perjuangkan selama 5 tahun ini," tutur Ginda.
Berkaitan aspirasi mengenai pembangunan masjid yang disampaikan masyarakat dalam reses tersebut, Ginda menjelaskan jika status lahan masjid sudah diwakafkan maka bisa dibangun.
"Jika prosedur sudah terpenuhi dengan baik, sudah diwakafkan, 100 persen bisa kita bantu, terpenting lahannya sudah diwakafkan, jangan sampai pas kita bangun ada yang komplen," pungkasnya. (*)
Berita Lainnya
Wawako: Perbaikan Jalan Akses Mudik Jadi Prioritas Jelang Idul Fitri
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbar.
Parkir di Minimarket Bakal Gratis, Wali Kota: Parkir Itu Sepele, tapi Tak Bisa Disepelekan
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, berencana mengh.
Menyambut Idul Fitri, Pemkab Kampar Gelar GPM Stabilkan Harga
TAMBANG (RUANGRIAU.COM) - Wakil Bupati Kampar Hj Misharti kembali melaksanakan k.
Wali Kota Pekanbaru Kecewa, Lurah dan Camat Menghilang, Kantor Sepi Pegawai
PEKANBARU (RUANGRIAU.COM) – Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, melakukan inspe.
Polsek Bengkalis Bagikan "Serabi Bengkalis" di Bulan Ramadan
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) - Polsek Bengkalis Kota menggelar Serabi (Sebar Bantua.
Polsek Bengkalis Dorong Ketahanan Pangan, Gelar Rakor dan Sosialisasi Penanaman Jagung
BENGKALIS (RUANGRIAU.COM) – Polsek Bengkalis menggelar rapat koordinasi (Rakor.